Bunga Rafflesia yang merupakan bunga kebanggaan masyarakat Bengkulu sekaligus bunga terbesar di dunia, kembali ditemukan oleh salah satu anggota KPPGPPL pada Selasa, 25 Agustus 2015.
Satu titik lokasi tumbuhannya Rafflesia ini, ditemukan di hutan kawasan Sakaian Mayan desa Manau Sembilan Padang Guci Hulu Kab. Kaur yang merupakan lokasi habitat Rafflesia jenis arnoldii. Lokasi Bunga Rafflesia ini ditemukan berjarak sekitar 100 meter sebelum menuju habitat rafflesia arnoldii tersebut.
Di lokasi ditemukan satu bunga rafflesia yang sudah membangkai, satu bonggol rafflesia dalam fase brakta, dan satu tetrastigma.
Untuk jenis rafflesia ini belum bisa diketahui masih menunggu satu bonggol tersebut mekar.
Dengan demikian lokasi tumbuhannya bunga Rafflesia di wilayah Kab. Kaur yang sudah ditemukan antara lain; Talang Tais Kec. Kelam Tengah Kab. Kaur, Manau Sembilan Kec. Padang Guci Hulu Kab. Kaur, Bukit Puguk dan Air Kuning Bungin Tambun Kec. Padang Guci Hulu Kab. Kaur, Wilayah Gunung Tiga Kec. Semidang Gumay Kab. Kaur, dan Batu Cagak Kec. Tetap Kab. Kaur.
Salam Lestari ! KPPGPPL
Foto by Haryono
Tidak ada komentar:
Posting Komentar